Haniva & Eggy melaksanakan acara resepsi pernikahan pada hari Minggu, 26 Desember 2021. Acara pernikahan dilangsungkan di hotel Courtyard yang berlokasi di daerah Dago, Bandung. Acara pernikahan dilangsungkan dengan mengundang tamu secara terbatas mengingat kondisi saat ini. Pada dekorasi pernikahan kali ini, Glowing Art Decoration memasang dekorasi wedding dengan tema modern. Paket dekorasi pernikahan terdiri dari hiasan di sepanjang tangga, area penerima tamu, meeting point, standar jalan, area akad, dan juga pelaminan pernikahan. Warna dominan yang digunakan adalah warna putih dengan corak kuning keemasan.